Suka Menggambar? Ini Daftar Pekerjaan yang Bisa Kamu Pilih di Masa Depan

Kamu suka menggambar? Sudah tahu pekerjaan yang berhubungan dengan menggambar? Yuk, cek di sini! Jangan lupa Primaindisoft ya!

Tahukah kamu bahwa anak yang memiliki bakat menggambar merupakan salah satu anak yang beruntung? Pasalnya, banyak pekerjaan yang berhubungan dengan menggambar yang dapat kamu pilih di masa depan. Bahkan, beberapa di antaranya tidak hanya menawarkan pendapatan besar, melainkan juga ketenaran.

Catat! Ini Pekerjaan yang Berhubungan dengan Menggambar!

Agar kamu tidak penasaran, simak daftar pekerjaan untuk hobi menggambar berikut ini.

  • Arsitek

Jika kamu suka menggambar bangunan, maka arsitek bisa menjadi pekerjaan terbaik untuk masa depanmu. Pekerjaan ini tidak mudah karena membutuhkan kemampuan menggambar yang baik, memahami detail, ukuran, dan hal terkait lainnya.

  • Pelukis

Pelukis merupakan pekerjaan yang berhubungan dengan menggambar paling umum. Jika kamu ingin menjadi seorang pelukis profesional, maka kamu harus memiliki imajinasi yang tinggi dan mampu memadukan berbagai unsur warna menjadi kesatuan yang apik.   

  • Animator

Animator merupakan pekerjaan terbaik bagi kamu yang hobi menggambar kartun atau tokoh animasi. Meskipun tidak mudah, pekerjaan ini sangat menyenangkan. Kamu bisa menyalurkan hobi sembari bekerja dan mendapatkan penghasilan besar.

  • Desainer

Kalau kamu memiliki ketertarikan khusus terhadap dunia fesyen, kamu bisa bekerja sebagai seorang fesyen desainer. Selain berpenghasilan besar, seorang fesyen desainer bisa meraih popularitas yang besar, seperti pelukis.

  • Komikus

Jika kamu menyukai dunia komik, maka kamu bisa menjadi seorang komikus di masa depan. Namun, menjadi komikus bukan hal yang mudah. Kamu harus menggambar dan mengarang cerita.

  • Ilustrator

Seorang ilustrator memiliki tugas membuat gambar yang menarik untuk media cetak maupun online. Jika kamu termasuk anak yang memiliki daya kreativitas yang tinggi, maka pekerjaan ini cocok untukmu.

  • Freelancer

Kalau kamu masih bingung menentukan pekerjaan yang cocok atau tidak ingin terikat, kamu bisa bekerja sebagai freelancer atau pekerja lepas. Cukup banyak proyek yang ditawarkan oleh perusahaan besar, seperti membuat desain template, sampul buku, atau ilustrasi media online.

Ayo, asah kemampuan menggambarmu bersama Primaindisoft! Kamu bisa melatih kemampuan menggambar kamu menggunakan Adobe Photoshop dengan menonton tutorialnya terlebih dulu. Dapatkan tutorial gratis untuk menggembangkan bakat lainnya. Tunggu apa lagi? Ayo, daftar sekarang!

Dapatkan akses unlimited game pembelajaran, video tutorial yang menarik, latihan soal dan ujian, video online, materi pelajaran yang bisa didownload dan dicetak, dengan menjadi member Premium kami. Daftar di sini

× Ada yang bisa kami bantu?