Kapan Waktu Tepat Memberikan Gadget Kepada Anak

 

Kini siapapun bisa menggenggam gadget seperti smartphone atau tablet di tangan. Tak bisa dipungkiri, dengan harga yang semakin terjangkau serta akses internet yang semakin luas, maka orang tua dan anak-anak kini bisa dengan mudahnya bermain gadget.

 

Mungkin Anda sering bertanya-tanya, bagaimana pemahaman dan peraturan gadget dalam keluarga khususnya tentang pemakaian gadget oleh anak. Lalu, usia berapakah sebenarnya anak bisa mulai diperkenalkan dengan gadget? Yuk, simak tips parenting berikut!

 

 1. Usia Boleh Bermain Gadget

Banyak penelitian mengatakan bahwa usia yang aman untuk anak diperkenalkan bermain gadget adalah di atas 2 tahun. Penelitian Jenny Redesky, ahli perkembangan anak di Boston Medical Center malah mengatakan hal yang berbeda.

 

Menurutnya, gadget boleh diperkenalkan pada anak sejak berusia 18 bulan. Sebabnya, pada usia ini, anak sudah mulai belajar konsep yang sangat dasar dari media, tentunya permainan yang dimainkan adalah game yang bisa dimainkan bersama antara orang tua dan anak. Oleh karena itu, orang tua juga bisa menggunakan media gadget sebagai alat pengajaran untuk membantu anak dalam menerapkan pengetahuan di sekitar mereka.

 

2. Waktu Maksimal Bermain Gadget

Agak pemakaian gadget menjadi bermanfaat dan tidak mengakibatkan ketergantungan pada anak, sebaiknya kita menentukan waktu maksimal anak untuk bermain gadget.

Untuk anak usia 2-6 tahun, penggunaan gadget sebaiknya diperbolehkan maksimal 1 jam perhari. Anak dalam rentang usia ini masih membutuhkan perkembangan sistem motorik kasar dan halus yang sangat banyak. Dalam usia ini anak harus bisa mengembangkan sistem motorik kasar seperti berjalan, berlari, serta aktivitas fisik lainnya.

Untuk anak usia di atas 6 tahun ke atas, penggunaan gadget sebaiknya maksimal 2 jam per hari. Pada usia ini, orang tua sudah bisa mengajak anak untuk memanfaatkan 2 jam waktu yang mereka punya dalam memakai gadget sebaik-baiknya.

Sedangkan, bila anak sudah mencapai usia sekolah maka mungkin akan lebih sulit untuk membatasi anak dalam memakai gadget. Sebab, bisa jadi anak membutuhkan gadget untuk mengerjakan tugas atau memperdalam materi. Namun, setidaknya ada aturan yang mengikat supaya anak membatasi penggunaan gadget.

Yang harus selalu diingat bahwa layar gadget mengeluarkan sinar biru yang dapat berakibat buruk pada kesehatan anak jika terpapar terlalu lama. Hindari pemakaian gadget di waktu malam menjelang tidur anak, ini bertujuan untuk menjaga kualitas tidur anak tetap baik.

 

3. Perhatikan Konten

Setelah memperhatikan waktu pemakaian gadget anak, maka hal yang harus diperhatikan selanjutnya adalah konten atau isi yang dimainkan dalam gadget. Sudah seharusnya orang tua selalu mendampingi anak ketika bermain gadget.

 

Pastikan konten yang dibuka anak adalah konten yang bermanfaat dan memiliki nilai edukasi. Berbagai konten menarik di Primaindisoft.com misalnya, dapat berguna untuk mendukung pembelajaran siswa di kelas. Selain itu, website pembelajaran seperti Primaindisoft.com pasti lebih aman untuk dibuka oleh anak. Anda tidak perlu khawatir anak akan terpapar dengan konten-konten yang tidak sesuai dengan usianya.

 

Di masa liburan ini, berikut adalah game yang bisa dimainkan oleh anak Anda sambil belajar Matematika.

 

Atau anak yang lebih besar dapat menyimak berbagai tutorial menarik berikut supaya lebih mahir dan kreatif dalam menggunakan gadget mereka.

 

Dengan konten yang tepat, semoga pemakaian gadget dapat membuat anak-anak kita semakin pintar, terampil, dan kreatif.

Dapatkan akses unlimited game pembelajaran, video tutorial yang menarik, latihan soal dan ujian, video online, materi pelajaran yang bisa didownload dan dicetak, dengan menjadi member Premium kami. Daftar di sini

× Ada yang bisa kami bantu?