Aktivitas Seru Rayakan Imlek Bersama Si Kecil

Seminggu lagi, tepatnya tanggal 5 Februari 2019 nanti, sebagian besar masyarakat Tionghoa akan merayakan Sin Cia atau tahun baru Imlek. Dekorasi di tempat-tempat umum pun sudah mulai menyesuaikan dengan ornamen dan hiasan yang bernuansa merah.

Perayaan pergantian tahun ini, sering dikaitkan dengan acara ucapan syukur, doa, dan harapan, agar di tahun yang baru mendapatkan rezeki yang melimpah. Berbagai tradisi pun kerap dilakukan untuk memeriahkannya bersama keluarga, seperti mengunjungi sanak saudara, bagi-bagi angpao, dan tradisi lainnya.

Nah, bagi Ayah Bunda yang sudah memiliki buah hati, melibatkan mereka dalam melakukan tradisi Imlek juga tidak ada salahnya, lho. Ayah Bunda bisa menciptakan kegiatan yang menyenangkan dalam menyambut tahun babi tanah kali ini. Misalnya seperti 3 aktivitas di bawah ini.

Membuat Hiasan dan Kartu Ucapan

Ajak si kecil untuk membuat hiasan dan kartu ucapan bersama. Untuk hiasan, Anda dan si kecil bisa membuat lampion gantung dari kertas. Buatlah lampion dengan berbagai ukuran dan bentuk, kemudian pajang hasilnya di setiap sisi rumah yang membutuhkan hiasan.

Setelah itu, buatlah kartu ucapan selamat Tahun Baru Imlek 2570 dengan kertas dan amplop warna merah. Amplopnya bisa dihias dengan kaligrafi Tiongkok kuno, inspirasinya bisa Ayah Bunda lihat di Google. Sedangkan untuk isinya, si kecil bisa menuliskan berbagai pesan dan harapan yang baik di tahun ini.

Saat tahun baru tiba, kartu ini bisa diberikan kepada saudara atau pun dengan teman-teman.

Menempelkan Karakter ‘Fu’

Menempelkan karakter ‘Fu’ di pintu-pintu rumah merupakan salah satu tradisi perayaan Imlek. Anda bisa mengajak si kecil untuk turut serta dalam melakukan kegiatan ini sambil menjelaskan maknanya.

Karakter ‘Fu’ memiliki arti keberuntungan dan kebahagiaan yang biasanya dipakai untuk menggambarkan sebuah harapan baik di masa depan. Namun, biasanya karakter ‘Fu’ ini dipasang terbalik untuk melambangkan makna ‘keberuntungan yang akan tiba atau datang’ di tahun yang baru nanti.

Itu sebabnya karakter ini dipasang terbalik di pintu, jendela, atau pun dinding rumah, sebagai tanda bahwa yang punya rumah sudah siap menyambut keberuntungan yang akan tiba.

Masak dan Makan Bersama

Biasanya ada beberapa jenis makanan yang biasanya disajikan selama Imlek untuk disantap bersama, seperti kue keranjang, yusheng, ikan bandeng, manisan, dan makanan khas lainnya.

Nah, akan lebih hangat maknanya jika Anda melibatkan si kecil saat masak atau menyajikan makanan tersebut. Misalnya, Ayah Bunda bisa mengajak si kecil untuk membuat kue keranjang sambil menjelaskan makna kue tersebut dalam tradisi Imlek.

Itulah contoh tiga aktivitas yang bisa Ayah Bunda lakukan bersama si kecil saat Imlek nanti. Selain itu, apa Ayah Bunda punya ide seru lainnya? Kalau ada, Anda bisa menuliskannya di kolom komentar di bawah ini, ya. Selamat menyambut tahun baru Imlek 2570!

 

Dapatkan akses unlimited game pembelajaran, video tutorial yang menarik, latihan soal dan ujian, video online, materi pelajaran yang bisa didownload dan dicetak, dengan menjadi member Premium kami. Daftar di sini

× Ada yang bisa kami bantu?