Tips dan Trik Menghafal Tabel Periodik dengan Mudah
Tabel periodik unsur kimia memang sering jadi momok menakutkan bagi kita pelajar SMA. Jumlah unsur yang sangat banyak dengan singkatan yang sulit dipahami serta ditambah struktur penomoran atom yang rumit membuat menghafal tabel periodik menjadi sesuatu yang sangat sulit dan menjemukan. Tetapi sebenarnya menghafal tabel periodik itu sangat mudah asalkan kamu tahu strategi yang tepat menghafal tabel periodik. Bagaimana caranya?
Langkah pertama :
Siapkan sebuah tabel periodik unsur, pahami dasar-dasar ini :
Pahami bahwa kolom (deret dari atas ke bawah) biasa disebut dengan GOLONGAN
Pahami bahwa baris (deret dari kiri ke kanan) biasa disebut dengan PERIODE
Langkah kedua :
Pahami perbedaan antara golongan A dan golongan B
Golongan dalam tabel periodik dibagi menjadi 2, yaitu :
...