Yuk, Bantu Siswa Agar Sukses di UNBK 2019
Memasuki awal tahun, artinya semua siswa kelas akhir dari setiap jenjang sekolah seperti kelas 9 dan 12 akan semakin giat mempersiapkan diri menjelang Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Dua bulan sejak saat ini adalah waktu yang singkat untuk memantapkan persiapan mereka. Wajar sekali banyak siswa yang stres, gelisah, tegang, panik, khawatir, dan takut menghadapinya. Dan tidak sedikit juga yang bersikap sebaliknya, seperti cuek, masa bodoh, tidak peduli, dan terlalu santai.
Akar dari permasalahan ini sebenarnya berhubungan dengan kesiapan mereka dalam menjawab berbagai kemungkinan soal di UNBK nanti. Semakin rendah tingkat kesiapan mereka, maka semakin tinggi tingkat kekhawatiran para siswa tersebut. Untuk itu penting sekali bagi para siswa kelas 9 dan 12 untuk belajar secara ...