Rayakan Hari Ayah Nasional dengan 5 Kejutan Menarik Ini

Hari Ayah Nasional diperingati setiap tanggal 12 November. Untuk membuat momen tersebut semakin berkesan untuk Ayah, Bunda bisa membuat kejutan menarik dan tak terlupakan. Jangan lupa libatkan peran anak-anak untuk mempersiapkan Hari Ayah agar lebih seru.

Nah, apa saja sih kejutan menarik di Hari Ayah Nasional yang bisa disiapkan bersama anak-anak? Yuk, simak ide serunya berikut ini.

  1. Siapkan Sarapan dengan Menu Favorit Ayah

Bunda bisa mengajak anak-anak memasak menu favorit Ayah untuk sarapan. Kegiatan satu ini juga bisa membantu anak-anak mengenalkan arti kerja sama dan perwujudan kasih sayang kepada orang-orang tercinta.

Sajikan makanan favorit Ayah dengan menarik dan jangan lupa tuliskan ucapan selamat Hari Ayah. Biar semakin berkesan, Bunda bisa meminta si kecil untuk menuliskan atau membuat gambar untuk ucapan tersebut.

  1. Beri Kado Handmade untuk Ayah

Kado memang spesial, apalagi jika dibuat sendiri. Bunda pun bisa membuat kado handmade untuk Ayah seperti sweater rajutan, mug kopi dengan foto keluarga, atau lukisan yang bisa dibuat bersama si kecil. Tidak perlu mewah, pastikan hadiah yang Bunda buat bersama si kecil dapat memberikan arti mendalam untuk Ayah.

  1. Kemah Bersama

Kegiatan satu ini juga menarik untuk dilakukan di momen spesial seperti Hari Ayah. Bunda bisa mengajak Ayah dan anak-anak untuk menghirup udara segar sembari belajar hidup di alam lebih dekat. Buat kegiatan permainan menarik saat berkemah agar menjadi pengalaman liburan yang tak terlupakan.

  1. Berwisata ke Taman Hiburan

Ajak Ayah untuk bersenang-senang sembari menjajal berbagai wahana permainan menarik di taman hiburan. Cobalah untuk bermain di wahana yang dapat dimainkan secara berkelompok. Dengan bermain bersama, bonding antara Ayah dan anak-anak dapat semakin erat.

  1. Ucapkan Terima Kasih pada Ayah

Ayah sudah bekerja keras untuk keluarganya. Karenanya, Ayah berhak mendapatkan ucapan terima kasih dari seluruh anggota keluarga. Ucapan terima kasih tersebut dapat tertuang dari kartu ucapan, kado spesial, atau persembahan khusus dari anak-anak karena sudah menjadi kebanggaan Ayah.

Bantu si kecil agar dapat menjadi kebanggaan Ayah dan Bunda dengan memberikan pendidikan terbaik. Anda dapat menemani proses belajar si kecil dengan menghadirkan sarana belajar menarik seperti komik, permainan edukatif, dan video belajar yang menyenangkan.

Primaindisoft hadir dengan berbagai konten edukasi menarik untuk anak usia TK hingga SMA. Melalui konten edukasinya, Primaindisoft dapat membantu proses belajar si buah hati menjadi lebih menyenangkan.

Si kecil dapat belajar mengenal angka, pancaindra, dan mewarnai dengan ilustrasi serta animasi menarik yang dapat merangsang kemampuan audio visualnya. Yuk, Bunda, latih kemampuan belajar si kecil dengan konten edukasi menarik dari Primaindisoft.

Dapatkan akses unlimited game pembelajaran, video tutorial yang menarik, latihan soal dan ujian, video online, materi pelajaran yang bisa didownload dan dicetak, dengan menjadi member Premium kami. Daftar di sini

× Ada yang bisa kami bantu?