Belajar Makin Asyik dengan 5 Aplikasi Smartphone Ini

Saatnya buat kegiatan belajar lebih seru dengan bantuan aplikasi belajar di Android terbaik.

 

Ponsel pintar tidak hanya andal digunakan bermain gim, mengakses media sosial, atau menonton konten YouTube. Banyak juga, lho, aplikasi edukasi untuk anak sekolah usia TK-SMA yang dapat diunduh secara gratis.

Materi pelajaran yang disajikan dengan presentase visual menarik dan tidak membosankan bisa menjadi nilai plus yang membuat aplikasi belajar makin digemari. Nah, biar belajar kamu semakin asyik, tidak ada salahnya memasang 5 aplikasi ini di ponsel:

 

1. Duolingo

Pengin lebih jago bahasa Inggris? Atau mungkin tertarik belajar bahasa asing lainnya? Langsung saja unduh aplikasi Duolingo. Duolingo punya materi speaking, listening, dan reading yang dapat diaplikasikan di kehidupan sehari-hari. Selain itu, banyak juga gim kemampuan berbahasa yang dapat meningkatkan kosakata dan komprehensi belajar.

 

2. Tabel Periodik Kimia

 

 

Sering kesulitan mengingat unsur kimia? Kalau begitu, kamu wajib memasang aplikasi satu ini. Selain menyajikan unsur kimia dengan lengkap, kamu juga dapat membaca deskripsi kegunaan unsur, termodinamika, dan detil informasinya secara lengkap. Yang menarik, aplikasi ini juga punya tips unik untuk menghafal unsur kimia dengan kalimat atau jargon yang mudah diingat.

 

3. Hiragana Pro

Belajar bahasa Jepang memang asyik, tapi terkadang lumayan menantang jika harus menghafal huruf-hurufnya. Untungnya, sekarang kalian bisa belajar melatih kemampuan menulis dan membaca dengan aplikasi Hiragana Pro. Aplikasi ini dilengkapi ilustrasi, audio, serta tingkatan belajar untuk memudahkan kamu memahami kana dengan lebih baik.

 

4. Brain Training

 

 

Asah kemampuan otak dengan bermain gim dan challenge seru dari Brain Training. Aplikasi ini memiliki aneka permainan asah otak yang terdiri dari kemampuan berbahasa, matematika, logika, multitasking, dan memory.

 

5. GRE Vocabulary – Test Prep

 

 

Latih kemampuan kosakata bahasa Inggris kamu bersama aplikasi GRE Vocabulary. Kamu akan diajak mencari makna dari kata asing di setiap levelnya. Makin tinggi levelnya, makin banyak pula kosakata yang akan kamu pelajari.

Tidak hanya bagus untuk siswa, aplikasi belajar di atas juga dapat menjadi panduan bagi guru dan orang tua dalam menyampaikan materi pelajaran yang menarik. Seperti materi belajar yang disediakan di Primaindisoft, terdapat berbagai konten materi belajar mulai dari TK sampai SMA dengan materi interaktif dan menarik yang bisa di askes secara online. Semoga, dengan bantuan aplikasi edukasi, kamu dapat lebih semangat belajar dan mendapat nilai terbaik di sekolah.

Dapatkan akses unlimited game pembelajaran, video tutorial yang menarik, latihan soal dan ujian, video online, materi pelajaran yang bisa didownload dan dicetak, dengan menjadi member Premium kami. Daftar di sini

× Ada yang bisa kami bantu?