Ajak Anak Memperingati Hari Palang Merah Indonesia dengan Cara Ini

Ajak si kecil memperingati Hari Palang Merah Indonesia dengan cara seru.

 

Dalam rangka memperingati Hari Palang Merah Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 September, ada banyak cara yang dapat dilakukan bersama si kecil, lho. Tentu saja kegiatan ini tidak melibatkan donor darah sebab batas usia minimal seseorang dapat mendonorkan darahnya adalah 17 tahun.

Selain itu, toh tugas PMI juga tidak terbatas pada rutinitas donor darah. Organisasi ini juga berfokus pada aksi sosial untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan lingkungan.

Jadi, apa saja yang dapat dilakukan untuk memperingati Hari Palang Merah Indonesia dengan si kecil? Berikut Primaindisoft rekomandasikan beberapa contoh kegiatannya :

Menanam Pohon

Gerakan menanam pohon sudah banyak dilakukan oleh kawan-kawan PMI sedari dulu. Kini bersama buah hati, Anda juga bisa melakukannya.

Tak perlu repot, kok. Anda bisa mengajaknya untuk berkebun di pekarangan yang ada di rumah. Jenis tanamannya pun dapat berupa apa saja, termasuk hortikultura. Selagi menanam, berikan pula pengertian pada si kecil tentang manfaat gerakan penghijauan kecil ini bagi lingkungan.

Berkunjung ke Pengungsian

Bila di sekitar Anda terdapat wilayah pengungsian akibat bencana, tidak ada salahnya mengajak si kecil ke sana. Tentu akan lebih baik bila Anda datang dan menyiapkan beberapa bantuan yang dapat diberikan kepada pengungsi.

Kegiatan ini dapat menjadi cara untuk mengasah empati dan kepekaan sosial si kecil. Bila sedari dini anak terbiasa untuk melihat ‘sisi lain’ dari lingkungan nyamannya, perkembangan emosinya akan lebih sensitif.

Berbagi dengan Yatim Piatu

Satu hal lagi yang dapat dilakukan untuk mengajarkan nilai-nilai kemanusiaan pada si kecil adalah berbagi dengan anak-anak yatim piatu. Anda dan si kecil dapat mengumpulkan barang-barang yang sudah tak digunakan seperti pakaian, buku bacaan, dan sebagainya.

Berikan waktu bagi si kecil untuk berinteraksi dengan anak-anak yang sedang berada di panti. Selain memberi pengalaman baru bagi si kecil, hal ini juga akan memberi kebahagiaan tersendiri bagi penghuni panti.

Bermain dengan Tema PMI

Memperingati Hari Palang Merah Indonesia juga bisa dilakukan di dalam ruangan tanpa mengeluarkan biaya.  Anda bisa menciptakan keseruan bermain dengan tema PMI.

Seperti contoh, buatlah kuis yang membahas seputar hal-hal dasar dan umum tentang PMI. Anda juga bisa membuat permainan petak umpet dengan meninggalkan petunjuk yang berkaitan dengan PMI.

Nah, itulah beberapa contoh kegiatan yang dapat dilakukan bersama buah hati tersayang dalam rangka memperingati Hari Palang Merah Indonesia. Semoga bermanfaat!

 

Dapatkan akses unlimited game pembelajaran, video tutorial yang menarik, latihan soal dan ujian, video online, materi pelajaran yang bisa didownload dan dicetak, dengan menjadi member Premium kami. Daftar di sini

× Ada yang bisa kami bantu?