5 Kota yang Diusulkan Menjadi Ibu Kota Negara Pengganti Jakarta
Apakah Indonesia harus selamanya beribukota di Jakarta? Tentu saja tidak. Kita bisa mulai merancang kota baru untuk dipersiapkan sebagai Ibu Kota yang baru. Kota Jakarta yang sekarang merupakan evolusi dari kota yang dulu bernama Batavia, Ibukota Hindia Belanda buatan VOC. Kota Jakarta yang kita kenal sebagai Ibu Kota Negara bisa dibilang simbol Ibu Kota warisan penjajah.
Dalam sejarahnya, Indonesia pernah beberapa kali memindahkan sementara Ibu Kota Negaranya ke beberapa kota lain seperti Yogyakarta dan Bukit Tinggi namun kembali lagi ke Jakarta. Sudah saatnya kita merencanakan serta merancang Ibu Kota baru untuk menjadi Ibu Kota Negara secara permanen. Istilah yang lebih tepat adalah mendirikan Ibu Kota yang baru, bukan “memindahkan”, karena dalam hal ini Jakarta tetap akan menjadi